Definition of Advertisement Text (Pengertian
Teks Iklan)
What is advertisement text? Advertisement is a text,
picture, audio, or video that promotes a product. Dalam bahasa
Indonesia, iklan adalah sebuah teks, gambar, audio, atau video yang
mempromosikan suatu produk. Produk yang diiklankan dapat berupa barang (goods)
ataupun jasa (service).
The Purpose of Advertisement Text (Tujuan
Teks Iklan)
What is the purpose of text advertising? Sebenarnya,
ada banyak sekali tujuan dari teks iklan. Umumnya, marketers use
advertisements to help companies to reach their objectives and increase
revenue.
Beberapa tujuan advertisement text yang
lain, di antaranya:
- Mempersuasi
pembaca untuk membeli atau menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan.
- Memberikan
informasi terkain produk atau jasa yang diiklankan kepada masyarakat luas.
- Meyakinkan
pembaca bahwa produk atau jasa yang dijual benar dan berkualitas.
Kinds of Advertisement (Jenis-Jenis Teks
Iklan)
Berdasarkan definisinya tadi, advertisement bisa
bermacam-macam bentuknya. Ada apa saja sih jenis-jenis advertisement
text itu?
1. Text and Picture (Tulisan dan Gambar)
Iklan yang satu ini biasanya banyak kita temui di koran,
brosur, atau baliho. Kamu juga bisa melihat banyak iklan berbentuk tulisan dan
gambar ini di media sosial.
2. Audio (suara)
Jenis iklan berbentuk suara biasanya umum digunakan di radio
atau di podcast. Pasti pernah ‘kan lagi dengerin podcast terus
kepotong iklan?
3. Video
Last but not least, iklan juga bisa berupa video yang
biasa kamu lihat di televisi atau di Youtube.
Example of Advertisement (Contoh Iklan)
Coba lihat contoh advertisement di bawah
ini.
Iklan ini adalah iklan tentang tas sekolah yang sedang
memberikan diskon hingga 50% untuk menyambut tahun ajaran baru.
Generic Structure of Advertisement Text (Struktur
Teks Iklan)
Nah, kira-kira berdasarkan contoh iklan di atas, aspek-aspek
apa saja sih yang terdapat di dalamnya? Ada 4 aspek yang biasanya terdapat
dalam sebuah iklan. Berikut penjelasannya.
1. Name of the product (nama produk yang
diiklankan)
Nama produk biasanya memiliki ukuran tulisan yang paling
besar, sehingga pembaca bisa langsung mengenal apa produk yang diiklankan.
Seperti pada iklan di atas, terlihat jelas bahwa produknya adalah RG Bag.
2. Description of the product (deskripsi
produk yang diiklankan)
Bagian ini berisi informasi yang lebih detail mengenai
barang dan jasa yang ditawarkan. Pembaca juga jadi tahu kenapa mereka harus
membeli produk yang diiklankan tersebut.
Contohnya pada iklan di atas dijelaskan bahwa “RG Bag is
the most comfortable and stylish bag you can use” atau tas yang paling
modis atau keren yang bisa kamu pakai. Selain itu, ada informasi juga bahwa RG
Bag sedang memberikan diskon “up to 50% on selected items.”
3. Contact details (informasi kontak
yang bisa dihubungi)
Bagian ini berisi informasi tentang orang yang bisa
dihubungi supaya bisa dapat informasi lebih tentang produknya. Info ini bisa
berupa nomor telepon, email dan akun media sosial. Bisa juga berupa tempat di
mana pembaca bisa membeli produk yang diiklankan seperti alamat web dan alamat
toko.
Contohnya iklan di atas memberi tahu bahwa kamu bisa membeli
RG Bag di tokonya yaitu di lantai 3 Ruang Mall. Apabila kamu mau mendapat
informasi lebih lanjut, kamu juga bisa mengunjungi laman rgbag.com
4. Catchy language (bahasa yang menarik
perhatian)
Salah satu ciri dari catchy language adalah
penggunaan adjective atau kata sifat yang menarik perhatian.
Nah, kata adjective yang bisa kamu lihat
dari iklan di atas adalah kata “comfortable” atau nyaman dan “stylish”
atau modis. Dengan dua kata adjective tersebut, iklan ini pun
menjadi lebih menarik perhatian.
Post a Comment for "Advertisement Text"